5 Merk Handphone Terbagus di dunia. Saat Ini, Siapa Yang Paling Canggih?

Handphone merupakan hal yang wajib dan penting dibawa oleh hampir semua orang dan juga hampir semuanya membutuhkan hp dalam kesehariannya. Hp sudah menjadi barang primer yang harus dibawa ketika kemana-mana. Selain untuk telfon dan chat, hp juga berfungsi untuk berbagai hal seperti melihat berita, edit foto, edit video, mendengarkan musik, melihat lokasi dan lain sebagainya.

Seorang pria dan iPhone-nya. Credit: canva

Karena kebutuhan orang jaman sekarang yang makin banyak dan juga keinginan yang apa-apa serba praktis, maka banyak handphone yang meningkatkan teknologinya untuk memenuhi kebutuhan manusia yang semakin canggih ini. Maka dari itu banyak merk hp di dunia ini berlomba-lomba untuk meningkatkan spesifikasi hp yang sesuai dengan kebutuhan orang-orang jaman sekarang.

Orang-orang jaman sekarang banyak yang mendambakan kamera hp dengan hasil yang bagus, jadi merasa tidak perlu repot-repot membawa kamera dslr ataupun mirrorless lagi. Ada juga yang suka dengan layar hp yang besar dan ada pula juga orang yang melihat hp dari sisi kualitas hpnya, ketahanan hp, dan kelengkapan fitur yang diberikan.

Berbagai merk telepon genggam di toko handphone. Credit: canva

Banyaknya keragaman yang dibutuhkan setiap individu banyak smartphone yang menyediakan berbagai fitur lengkap yang dapat mencakup semua kebutuhan yang dibutuhkan, dan beberapa hp termasuk menjadi handphone terbagus di dunia.

Untuk melihat berbagai macam handphone terbaik di dunia, Anda dapat simak penjelasan lengkap di bawah ini:

Table of Contents

Apple

Iphone 12 pro. Credit: canva

Apple adalah salah satu perusahaan yang memproduksi handphone terbagus sedunia. Iphone telah merajai banyak pasar handphone di dunia, selain itu iphone juga memiliki spek hp yang sangat bagus, dan juga sistem operasi iOS yang sulit ditandingi oleh Android karena sistem operasi yang terhitung sangat stabil.

Untuk saat ini produk terbaru dan tercanggih dari iphone adalah Iphone 12 pro max dengan harga Rp. 27 juta. Ukuran dari Iphone 12 pro max adalah 6.1 inches, 90.2 cm2, dimensinya 146.7 x 71.5 x 7.4 mm, layar iphone 12 pro max ini sudah super retina XDR OLED, HDR10, dolby vision.

Iphone 12 pro max ini memiliki berat 228 gr, ram 6 gb dan juga ada pilihan internal dari 128 gb, 256 gb, 512 gb. Iphone 12 pro max juga dilengkapi tripel kamera dibagian belakang 12 MP, dan kamera depan 12 MP.

Samsung

Samsung Galaxy S21 dari dekat. Credit: canva

Selanjutnya ada Samsung sebagai merk handphone terbaik di dunia. Samsung merupakan produk hp yang dapat bersaing dengan iphone. Samsung sendiri merupakan perusahaan asal korea selatan. Samsung berhasil menjadi hp dengan penjualan tertinggi mencapai 31.29%.

Produk hp Samsung juga sangat update, berbagai penawaran spek hp Samsung tidak kalah dengan hp-hp yang lainnya. Bahkan dari semua hp Android, Samsung masih menjadi yang terbaik.

Saat ini untuk hp Samsung yang terbaik di kelasnya adalah Samsung Galaxy S21 Ultra seharga Rp. 21 juta. Dan ini adalah spesifikasi dari Samsung Galaxy S21 Ultra, ukuran Samsung Galaxy S21 Ultra adalah 6.8 inc, 112.1 cm2, dengan type layar dynamic AMOLED 2x, 120HZ, HDR 10+, 1500 nits. Ram Samsung Galaxy S21 Ultra ini ada 5 macam yaitu 12 gb, 16 gb, 128 gb, 256 gb, 512 gb. Kamera belakang dari Samsung Galaxy S21 Ultra sangatnya bagus yaitu quad 108 MP, dan kamera depan 40 MP.

Xiaomi

Xiaomi Mi 11 dengan kamera yang canggih. Credit: canva

Selanjutnya ada Xiaomi yang masuk ke deretan handphone terbaik di dunia saat ini. Xiaomi sendiri menjadi pilihan untuk orang-orang yang membutuhkan hp yang canggih dengan spek tinggi namun harganya yang terjangkau. Hp Xiaomi yang paling canggih saat ini adalah Xiaomi Mi 11 dengan harga Rp. 9 juta.

Spesifikasi dari Xiaomi Mi 11 adalah memiliki layar 1B colors, 120 Hz, HDR 10+, 1500 nits. Hp ini juga memiliki ram 18 gb, 12 gb, 126 gb, 256 gb. Untuk kameranya Xiaomi Mi 11 ini memiliki kamera belakang 108 MP, dan kamera depan 20 MP

Huawei

Huawei adalah merk handphone terbagus di dunia selanjutnya. Huawei banyak digunakan oleh rakyat tiongkok, dan Huawei terus berinovasi untuk terus dapat bersaing dengan merk hp yang lain. Hp Huawei terbaik dikelasnya dalah Huawei Mate 40 RS dengan harga jual Rp. 39 jutaan.

Berikut adalah spesifikasi Huawei Mate 40 RS. Hp ini memiliki layar OLED 6.76 inc, chipset 9000 5G, dan memiliki ram 12 gb. Huawei Mate 40 RS ini memiliki kamera belakang dengan 50 MP, dan kamera depan 13 MP.

5. Oppo

Selanjutnya ada oppo yang berhasil menjadi handphone terbagus di dunia. Oppo sering disebut hp selfie, karena kamera depannya yang terkenal sangat bagus. Hp oppo terbagus di kelasnya saat ini adalah Oppo Reno 5 Pro dengan harga Rp. 7,5 juta. Simak penjelasan spesifikasi dari Oppo Reno 5 Pro ini.

Memiliki ukuran 6.55 inc, dengan layar super LED, HDR 10+. Oppo Reno 5 Pro ini memiliki kamera belakang 64 MP, dan kamera depan 32 MP. Ram dari hp Oppo Reno 5 Pro adalah 8 gb, 12 gb, 128 gb, dan 256 gb.

Itulah tadi beberapa handphone terbaik di dunia yang bisa menjadi referensi Anda dalam memilih handphone impian Anda. Selamat mencoba.